Rabu, 01 Desember 2010

Cara Belajar ...

Kewajiban kita sebagai siswa adalah belajar, terutama di sekolah. Dan mengulas kembali pelajaran di rumah. Kita belajar di sekolah wajib mempahami penjelasan guru sekurang-kurangnya 70%. Sehingga kita mengulangya lagi dirumah hanya 30%. Banyak cara-cara belajar yang efektif, semua orang mungkin berbeda-beda, seperti belajar sambil mendengarkan lagu, belajar dengan suasana yang tenang, dan dengan cara lainnya. Tetapi itu adalah cara belajar di rumah. Bagaimana cara belajar di sekolah supaya tidak cepat lupa? Berikut adalah caranya:


1. Mendengarkan Penjelasan Guru Dengan Jelas
Ya, yang pertama adalah Mendengarkan Penjelasan Guru Dengan Jelas. Maksudnya kita harus mendengarkan penjelasan guru dengan baik dan jangan ngobrol dengan teman. Dan jangan lupa juga jika ada yang tidak mengerti tanyakan saja pada gurunya.






2. Tulis Hal-Hal Yang Penting 
Pasti,  kalau kita mendengarkan dengan baik, kita akan bisa mencerna pelajaran dengan baik juga dan mengetahui hal-hal apa saja yang penting. Kalau kita sudah tahu, lebih baik kita tulis di buku catatan. Karena menulis hal-hal penting akan mengurangi kemungkinan cepat lupa. Selain itu, menulis hal-hal yang penting dapat meningkatkan daya ingat kuat kita sedikitnya 50%. Kalau sudah ditulis, berarti kita sudah belajar 2 kali. Yang pertama mendengarkan penjelasan, dan ke dua mencatat atau menulis hal yang penting.






3. Salin Lagi Ke Buku Yang 1nya lagi
Setelah mencatat di buku catatan, agar lebih baik lagi, kita menyalinnya lagi ke buku 1nya lagi. Maka, kita harus mempunyai 2 buku setiap pelajaran. Selain itu, cara ke 3 ini efektif sebagai buku cadangan. Jika buku pertama hilang, kita masih punya buku yang ke dua. Di samping itu pula, salin lagi ke buku yang 1nya lagi ini kemungkinan dapat mempercepat kita hafal apa yang telah tadi dipelajari. Kalau cara ini sudah di kerjakan, berarti kita sudah belajar 3 kali. Yang pertama mendengarkan penjelasan, yang ke dua mencatat atau menulis hal yang penting, dan yang ketiga menyalin apa yang sudah dicatat.


Itulah sebagian kecil cara kita belajar di sekolah. Tapi, kalau mau cara ini berhasil, kita harus mengikuti prosedur cara ini dengan baik. Misalkan, kita tidak melaksanakan yang nomor 1, kita tidak akan bisa mengerjakan yang cara nomor 2 dan 3. Mengapa? Coba kita lihat yang pertama, yang pertama adalah "Mendengarkan Penjelasan Guru Dengan Jelas". Maksudnya, jika kita tidak mendengarkan penjelasan guru, bagaimana kita tahu hal apa sajakah yang penting dari penjelasan guru. Nah, jika kita tidak bisa mengerjakan cara nomor 2, otomatis kita juga tidak bisa mengerjakan cara nomor 3. Karena, kita tidak akan bisa menyalin catatan tanpa catatan hal yang penting akibat kita tidak mendengarkan penjelasan guru. Maka dari itu, jika kita tidak mengerjakan salah 1 saja cara nomor apa saja, semuanya akan ikut kacau. So, kita harus mengikuti cara ini dengan prosedur yang baik dan benar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar